Skip to main content

Tips Nyaman Naik Pesawat Untuk Pertama Kali

Dulu, saat belum punya kesempatan bisa naik pesawat, saya sering memandang langit. Ketika ada pesawat yang melintas, saya bergumam, someday saya pasti bisa naik pesawat. Terlahir bukan dari keluarga kaya raya, bisa naik pesawat itu kayanya agak mustahil. Transportasi yang bisa saya jangkau ya angkot.

Tapi ketika mulai serius menulis blog, mimpi bisa naik pesawat makin menjadi. Akhirnya nekat bikin paspor, dengan uang yang saya hasilkan dari menulis blog. Padahal, belum tau bisa dipakai kemana. Buat saya, pokoknya punya paspor dulu. Soal bakal kemana, biar Allah aja yang menentukan. Ngga sampai satu tahun dari bikin paspor, saya pun akhirnya bisa terbang keluar negeri. Singapura, jadi negara pertama yang saya kunjungi karena kenekatan.

Tips Nyaman Naik Pesawat

Tahun-tahun selanjutnya, saya bisa berkali-kali terbang ke Malaysia dan Singapura. Mengunjungi Thailand, Macao, dan Hongkong karena berhasil dapat tiket promo. Seperti candu kalau bisa berhasil dapat tiket murah tuh.

Pertama kali naik pesawat, tentu grogi. Ngga bisa dipungkiri. Nama pun belum pernah naik pesawat, tiba-tiba ada kesempatan buat masuk kabin pesawat, dibawa menuju langit, lalu mendarat di negara lain. Walau grogi, tapi saya berusaha banget ngga menunjukan kalau saya sebenarnya grogi dan bingung. Jadi, orang pun ngga akan mengira kalau saat itu adalah kali pertama saya naik pesawat.

Berikut tips buat yang pertama kali naik pesawat, berdasarkan pengalaman juga sih. 

1. Tenang 


Mulai dari melangkah masuk ke bandara, hingga proses imigrasi (jika melakukan perjalanan keluar negeri), usahakan tetap tenang. Orang lain ngga perlu tau kalau ini adalah kali pertama kamu naik pesawat. Tenang di sini maksudnya ngga panik ya. Karena kalau panik, semuanya malah jadi ngga beres. 

2. Tanya 


Kalau memang bingung, jangan sungkan untuk bertanya. Beneran deh, kalau kamu bingung trus kamu malah malu buat bertanya, malah jadi tersesat. Bagaimana cara check in atau misal mau cetak boarding pass lewat mesin, kamu bisa tanya sama petugas bandara. Insya Allah, petugas akan menjelaskannya. Ngga perlu sok tahu kalau memang ngga tau. Bertanya untuk hal yang belum kamu pahami, bukan sebuah aib kok. Jadi, ya santai aja.

Kamu bisa juga cari info lewat mesin pencarian. Akan banyak artikel yang keluar sesuai dengan apa yang sedang kamu cari. Bisa juga, bertanya di komunitas atau sama teman yang memang sudah punya pengalaman duluan.


3. Tertib


Ketika sudah masuk ke dalam kabin pesawat, ikuti semua aturan yang ada. Seperti, duduk sesuai dengan nomor kursi yang tertera di boarding pass. Jangan sesekali duduk di kursi orang lain, karena pasti akan diminta pindah oleh awak kabin. Meletakkan handbag di bawah kursi, menyimpan koper atau tas yang lebih besar di ruang penyimpanan di atas tempat duduk. Kalau butuh bantuan, jangan sungkan minta tolong ke awak kabin

Di pesawat ada aturan tidak boleh menggunakan handphone. Jadi ketika peringatan untuk mematikan handphone, patuhi aturannya. Jangan berisik atau bicara yang terlalu keras di dalam pesawat, karena akan sangat mengganggu penumpang yang lain. Kalau perjalanannya lebih dari 2 jam, better sih tidur. 

4. Nikmati Perjalanan di Atas Awan 


Buat kamu yang pertama kali naik pesawat, perasaannya pasti campur aduk. Excited, bahagia, takut, dan terpukau melihat gumpalan awan. Karena berada di ketinggian dan tekanan udara yang berbeda, biasanya ada rasa sakit yang muncul di telinga. Kondisi ini akan bikin kita ngga nyaman, karena cukup sakit. Hal yang bisa dilakukan untuk mengurangi sakit telinga saat di pesawat, dengan mengunyah permen, menggunakan earplugs (penutup telinga), atau ngemil.

Saya ingat sekali, anak saya yang saat itu usianya 9 tahun sampai menangis, karena telinganya sakit. Saat itu kali pertama dia naik pesawat. Akhirnya saya berikan permen untuk meredakan sakitnya.

Kalau sakit telinga bisa diredakan, kita bisa menikmati perjalanan di atas awan dengan nyaman. Melempar pandangan keluar jendela. Melihat awan yang menggumpal-gumpal, menabrak awan, lalu masuk ke dalam awan. Itu bisa jadi momen yang paling menyenangkan ketika naik pesawat.

5. Syukur 


Ketika roda pesawat mulai menjejak kembali di darat, saya akan spontan bilang 'Alhamdulillah, Alhamdulillah' Ada rasa lega, ketika awak kabin bilang kalau penerbangan berhasil mendarat dengan baik.

Buat yang baru pertama kali naik pesawat, jangan lupa ya untuk bersyukur ketika pesawat berhasil landing. Selama di atas awan juga jangan lupa untuk selalu dzikir, mengingat Allah. Melihat hamparan bumi Allah dari atas itu, rasanya takjub. Kita berasa jadi kecil banget, ngga ada seujung kuku, dibanding dengan apa yang sudah Allah persembahkan di muka bumi. Dengan begitu, akan selalu ada rasa syukur untuk perjalanan yang kita lakukan.

Janji Allah kan, kalau kita bersyukur, maka nikmat-Nya pasti bakal ditambah. Bisa naik pesawat adalah rezeki, yang mungkin ngga semua orang bisa.

Kalau banyak bersyukur, siapa tau akan ada traveling-traveling lainya menggunakan pesawat. Mungkin bisa jadi bolak-balik keluar negeri terus. Ngga ada yang tau loh ya. 


Itu dia tips nyaman naik pesawat untuk pertama kali. Intinya sih, jangan takut, tetap tenang, dan kalau bingung harus berani tanya. Semoga perjalanan pertama kamu dengan pesawat bisa memberikan kenangan yang baik, buat kamu. Sehingga akan ada perjalanan-perjalanan selanjutnya. Yang lebih baik, lebih menyenangkan, sehingga bisa jadi momen yang indah buat dikenang.




Comments

Most Wanted